Malaikat adalah salah satu makhluk ciptakan Allah. Meskipun tidak bisa melihat mereka, kita harus meyakini keberadaan mereka. Sebab salah satu rukun iman adalah iman kepada malaikat. Ada beberapa nama Malaikat yang disebutkan di dalam Al Quran. Salah satu Malaikat tersebut adalah Mikail ‘alaihis salam. Siapa sebenarnya sosok Malaikat Mikail Ini? Apa tugasnya? Dan apa keistimewaannya?
Iman kepada malaikat rukun iman ke dua. Kali ini kita akan membahas sosok malaikat yang kerap dikenal orang sebagai malaikat yang menurunkan hujan atau malaikat pemberi hujan. Nama malaikat yang menurunkan hujan disebut-sebut adalah malaikat Mikail. Benarkah malaikat Mikail bertugas sebagai penurun hujan?
Surah tentang malaikat Mikail dalam al Quran terdapat di surat al baqarah ayat 98. Allah subhanahu wata’alaa berfirman:
مَن كَانَ عَدُوًّا لِّلّهِ وَمَلآئِكَتِهِ وَرُسُلِهِ وَجِبْرِيلَ وَمِيكَالَ فَإِنَّ اللّهَ عَدُوٌّ لِّلْكَافِرِينَ
“Barang siapa yang menjadi musuh Allah, malaikat-malaikat-Nya, rasul-rasul-Nya, Jibril dan Mikail, maka sesungguhnya Allah adalah musuh orang-orang kafir.” (QS. al-Baqarah: 98)
Malaikat Mikail tugasnya apa?
Imam Ibnu Baz mengatakan,
ميكائيل ملك من الملائكة موكَّل بالقطر، بالمطر، وأما جبرائيل فهو الروح الأمين
Mikail adalah malaikat yang diperintahkan untuk mengatur hujan. Sementara Jibril adalah ar-Ruh al-Amin. (Fatawa Ibnu Baz, no. 1452)
Kemudian salah satu sifat malaikat Mikail yang menarik yaitu dikatakan bahwa Malaikat Mikail tidak pernah tersenyum sejak neraka diciptakan sebagaimana disebutkan dalam hadits yang diriwayatkan Imam Ahmad dalam al-Musnad 13343 namun ulama berbeda pendapat dalam menilai validitasnya. Sebagian ulama menilai hadisnya hasan, seperti al-Hafidz al-Iraqi (Takhrij Ihya, 4/181). Hadis itu juga diriwayatkan al-Ajuri dalam as-Syariah (no. 932). Meskipun ada juga ulama yang menilainya dhaif, seperti Syuaib al-Arnauth..
wallahu a’lam.
#posterdakwah #keutamaanjumat #yufid #yufidtv
*
MASIH CARI ARTIKEL ISLAM DI GOOGLE?
Yuk, cari di Yufid.com (Islamic Search Engine) saja. Insyaallah LEBIH menenangkan hati!
*
►► SUBSCRIBE di sini untuk belajar LEBIH tentang Islam: http://www.youtube.com/subscription_c…
*
YUK, FOLLOW SOSIAL MEDIA YUFID.TV LAINNYA UNTUK MENDAPATKAN UPDATE VIDEO TERBARU!
Fabebook: https://www.facebook.com/Yufid.TV/
Instagram: https://www.instagram.com/yufid.tv/
Telegram: https://telegram.me/yufidtv
Yufid.TV Official Website: http://yufid.tv
AUDIO KAJIAN
Website: https://kajian.net
Soundcloud: https://soundcloud.com/kajiannet
*
YUK, DUKUNG YUFID.TV!
Yuk, dukung dengan belanja di Yufid Store: http://yufidstore.com
*
DONASI UNTUK VIDEO DAKWAH DAPAT DISALURKAN KE:
BANK SYARIAH INDONESIA
7086882242
a.n. YAYASAN YUFID NETWORK
Kode BSI: 451
Paypal: [email protected]
NB:
Rekening di atas adalah rekening khusus donasi Yufid Network, jadi Anda tidak perlu konfirmasi setelah mengirimkan donasi. Cukup tuliskan keterangan donasi pada saat Anda transfer.
Link catatan penerimaan donasi Yufid Network selama ini dapat Anda lihat di: https://goo.gl/y7o7Se