Ceramah Singkat: Nongkrong sampai Tidak Sholat – Ustadz Johan Saputra Halim, M.H.I.

Nongkrong adalah hal yang menyenangkan terutama dikalangan para pemuda, bercengkrama dengan karib kerabat atau teman-teman ditemani dengan makanan dan minuman. Nongkrong dalam Islam bukanlah hal yang dilarang dalam Islam, selama tidak berlebihan dan melanggar perintah dan larangan dalam Islam. Namun fenomena yang kita lihat di tempat nongkrong adalah hal sebaliknya, mayoritas para pemuda justru berlebihan dalam nongkrong, menghabiskan banyak waktu hingga lupa waktu sholat dan membicarakan hal yang tidak bermanfaat bahkan ghibah. Allahul mustaa’n.

Dalam Video ceramah singkat kali ini Ustadz Johan Saputra Halim hafizhahullah memberikan nasihat tentang nasihat bagi orang yang nongkrong berlebihan. Yuk simak nasihat selengkapnya dalam video berikut.