Sifat Terburu Buru dalam Islam – Ustadz Firanda Andirja
Sikap tergesa gesa adalah sikap yang tidak baik. Sebagaimana disebutkan dalam surat Al Qiyamah ayat 16. Di dalam surat al qiyamah ayat 17-18 disebutkan bahwa “Sesungguhnya atas tanggungan Kamilah mengumpulkannya (di dadamu) dan (membuatmu pandai) membacanya. Apabila Kami telah selesai membacakannya maka ikutilah bacaannya itu.” Ayat tersebut menunjukkan bahwa kita tidak perlu terburu buru dan menjauhi sikap tergesa gesa. Surah al qiyamah ayat 17-18 juga mengajarkan kita cara menghilangkan sifat terburu buru yaitu dengan mendengarkan sampai selesai terlebih dahulu. Dan di dalam ayat tersebut kita jumpai kata kami. Apa makna kami dalam alquran ? Arti kata kami dalam Al Quran bisa bermakna dua hal. Yang pertama, makna kata kami dalam Al Quran adalah bermakna Allah tetapi maksudnya untuk pengagungan. Yang kedua, maksud kata kami dalam Al Quran adalah malaikat, karena malaikat adalah utusan utusan Allah subhanahu wata’alaa. wallahu a’lam.
Semoga Allah menganugerahkan kepada kita ilmu yang bermanfaat, keistiqomahan dalam beramal sholeh. aamiin..
Simak juga video- video kajian yufid tv dan ceramah singkat yufid tv bermanfaat lainnya dari chanel yufid tv youtube dan jangan lupa SUBSCRIBE agar memperoleh update video yufid tv terbaru. SHARE kepada keluarga, kerabat, saudara, dan kawan Anda agar makin banyak yang tahu tentang Islam. Jazaakumullahu khairan