Orang Miskin Wajib Bayar Zakat Fitrah (Syarat Wajib Zakat Fitrah) – Poster Dakwah Yufid TV
Zakat fitrah adalah wajib bagi yang memenuhi syarat wajib bayar zakat fitrah. Yang wajib membayar zakat fitrah harus memenuhi 2 syarat bayar zakat fitrah berikut, yaitu beragama Islam dan mampu membayar zakat fitrah. Dengan demikian, orang miskin pun termasuk yg wajib zakat fitrah jika memenuhi 2 syarat wajib mengeluarkan zakat fitrah tersebut.
Meskipun demikian, ada juga yang berpendapat bahwa syarat orang yang wajib zakat fitrah adalah mereka yang memiliki harta satu nisab. Pendapat ini kurang tepat karena nisab zakat fitrah beda dengan zakat harta dan yang wajib zakat fitrah adalah hanya orang kaya saja. Pendapat yang lebih kuat terkait yang wajib membayar zakat fitrah adalah orang yang memiliki sisa makanan untuk dirinya dan keluarganya pada malam hari raya dan besok paginya. Karena dalam islam, orang dalam keadaan semacam ini telah dianggap mampu.
Pertanyaan selanjutnya, bagaimana jika sisa makanan yang dimiliki hanya satu sha’ atau kurang dari itu? Sedangkan kita ketahui bahwa zakat fitrah adalah dengan satu sha’ makanan pokok. Yuk simak penjelasan lengkapnya dalam video Poster Dakwah Yufid TV kali ini. Demikian, semoga bermanfaat.