Contoh Syirik Besar-Ustadz Dr. Abdullah Roy, M.A. – 5 Menit yang Menginspirasi

Contoh syirik yang sekarang kita alami berbeda dengan zaman dahulu. Contoh syirik besar yang sering terjadi ialah seseorang meminta doa kepada orang yang ghaib dalam hal ini mereka yang telah wafat (seorang yang shalih semasa hidupnya). Sedangkan contoh syirik kecil dibahas dalam video selainnya: https://www.youtube.com/watch?v=ZQrJ5…. Lantas bagaimana hukum berdoa di kuburan orang shalih, apakah hal tersebut mendatangkan manfaat? Inilah yang dikaji oleh Ustadz Abdullah Roy hafizahullah.

Dan penjelasan seputar berdoa kepada selain Allah. Berdoa kepada selain Allah, banyak jenisnya. Padahal doa adalah sesuatu yang tidak boleh ditujukan kepada selain Allah. Doa adalah ibadah, hanya ditujukan untuk Allah semata. Jadi, hukum minta doa ke kuburan secara umum disebut syirik, karena ia termasuk kezaliman kepada Allah dan kepada penghuni kubur tersebut. Kita ketahui bersama bahwa yang mendatangkan manfaat dan mudharat hanyalah Allah, sedangkan orang yang telah wafat tidak mampu melakukannya.

Inilah bahasan lengkap tentang hukum meminta doa kepada orang yang sudah meninggal, masuk di sini bahasan terkait hukum meminta doa kepada ulama, jika ia hadir, maka hal tersebut diperbolehkan dan mengurangi tawakal seseorang, sedangkan apabila yang diminta ghaib, maka ini yang menjadi problem dalam video ini. Waspadalah dari syirik khafi. Syirik yang samar atau biasa disebut syirik kecil. Menganggap remeh syirik, itu artinya ia tidak mengenal bahaya syirik dengan baik.

Dari mana Anda tahu bahwa syirik itu bahaya? Dari pengertian syirik dan contohnya yang telah diungkap dalam video sebelumnya, berikut dalil tentang syirik yang menyebutkannya. Memahami tauhid dengan benar, harus disertai dengan mengetahui bentuk bentuk syirik, agar ia tidak terjerumus ke dalamnya. Seseorang yang memahami hadits tentang riya, akan senantiasa berhati-hati darinya. Maka seorang muslim yang hanif, ia hanya beristighosah kepada Allah. Istighosah adalah meminta tolong dalam keadaan genting. Ia yakin dan hanya berdoa kepada Allah, kemudian ia jauhi syirik sejauh-jauhnya.